Bintang.com, Jakarta Kabar bahagia datang dari David Foster. Pasca perceraiannya dengan Yolanda Hadid, musisi berusia 68 tahun tersebut sudah menemukan tambatan hatinya yang lain. Adalah aktris cantik Katharine McPhee.
Melalui akun media sosialnya, McPhee bahkan baru saja mengumumkan telah resmi dilamar oleh Foster. Ia mengunggah potongan pesan teksnya yang dikirim untuk Just Jared.
Di sana, model berusia 34 tahun ini menceritakan bagaimana sang kekasih melamarnya. Berlatarbelakangkan keindahan gunung Anacapri, Foster menyatakan keinginannya untuk mempersunting McPhee.
"Dia melakukan itu (lamaran) di puncak gunung Anacapri. Benar-benar gelap, hanya bintang. Untungnya dia tidak mendorong aku dari tebing. Dia bilang itu satu atau yang lain. Dan pada akhirnya dia menyelamatkanku," canda McPhee.
Tantowi Yahya mengaku sangat kaget dengan kepergian Mike Mohede. Sebelumnya, Tantowi merencanakan duet antara Mike dan David Foster di Polandia.
Seolah untuk meyakinkan publik, Katharine McPhee kemudian mengunggah gif Ariana Grande di Twitter. Emoji cincin yang ditulis McPhee memang semakin menguatkan dirinya dan David Foster telah resmi bertunangan.
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Beda 34 Tahun, David Foster Resmi Lamar Katharine McPhee"
Post a Comment