Bintang.com, Jakarta Setelah liburan, perjalanan, dan pekerjaan yang sibuk, menyegarkan diri dengan eksfoliasi adalah hal terbaik yang bisa Anda lakukan, bukan?
Ya, eksfoliasi atau pengangkatan sel kulit mati pada permukaan wajah memang berguna untuk membantu menjaga kebersihan kulit wajah. Menumpuknya sel kulit mati diketahui seringkali menyebabkan berbagai permasalahan, mulai dari kulit kusam, pori-pori tersumbat, hingga timbulnya jerawat.
Ternyata selain berguna untuk pembersihan dan pelembapan harian, eksfoliasi dapat membantu meremajakan kulit, menjaga elastisitas, dan menghilangkan sel kulit mati dari permukaan kulit wajah, seperti dilansir dari sheknows.com, Minggu (21/1/2018).
Berikut ini adalah beberapa cara terbaik untuk melakukan eksfoliasi, beberapa di antaranya bisa Anda lakukan sendiri. Penasaran?
Eksfoliasi dengan perawatan profesional
1. Penyamarataan epidermal
Ini disebut juga sebagai leveling epidermis, salah satu perawatan eksfoliasi yang sedang hits saat ini. Prosesnya mencakup pisau bedah kecil yang mengikis satu lapisan kulit mati, menghilangkan bulu di wajah, dan bekas jerawat.
2. Mikrodermabrasi
Sebenarnya mirip dengan yang sebelumnya, kecuali bekas pisau bedah dan ujung kristal yang digunakan. Cara ini tidak menghilangkan bulu di wajah, tetapi sedikit lebih dalam ke lapisan kulit, memiliki hasil yang lebih baik untuk menghilangkan bekas luka.
3. Chemical peels
Ini merupakan cara yang lebih baik untuk menghilangkan lebih banyak lapisan kulit mati, membantu mengurangi garis halus, keriput, dan bekas luka. Setelah eksfoliasi, Anda akan melihat kulit yang lebih cantik dan segar.
Hindari melakukan cara ini di musim panas, karena paparan sinar matahari dapat menyebabkan kerusakan pada kulit Anda. Pastikan Anda berkonsultasi dengan ahlinya terlebih dahulu sebelum melakukan cara yang satu ini.
4. Body scrubs
Anda bisa melakukan cara eksfoliasi yang satu ini di salon-salon terdekat dari rumah.
Eksfolias dengan perawatan rumahan
1. Gunakan scrub eksfoliasi buatan sendiri
Ada beberapa tips membuat scrub buatan sendiri.
- Scrub gula
Setengah gelas gula putih atau cokelat- Setengah cangkir minyak zaitun atau minyak kelapa- Lima tetes minyak esensial pilihan, seperti lemon, mint, atau vanila.
- Scrub garam
-Satu cangkir garam- Setengah cangkir minyak kelapa- Lima tetes minyak esensial pilihan, seperti jeruk bali atau levender.
- Scrub oatmeal yang bagus digunakan untuk kulit sensitif
Dua sendok makan oatmeal- Satu sendok makan madu- Satu sendok makan air hangat.
Dehidrasi adalah kondisi ketika tubuh kehilangan lebih banyak cairan daripada yang didapatkan
Eksfoliasi adalah perawatan kulit terbaik bagi Anda yang ingin meremajakan kulit. Lakukan satu sampai dua kali dalam seminggu secara rutin. Kapan terakhir kali Anda melakukan eksfoliasi?
2. Scrub eksfoliasi
Bila Anda tak memiliki waktu untuk menyiapkan bahan-bahan untuk membuat scrub eksfoliasi sendiri tak perlu khawatir karena hampir semua produk perawatan kulit menawarkan scrub eksfoliasi sendiri. Tapi ingat, pastikan bahwa scrub tersebut memiliki butiran halus yang dapat mengelupas kulit mati di permukaan wajah Anda.
Tapi ingat, memilih face scrub juga tak boleh sembarangan karena bisa menyebabkan kulit wajah iritasi dan terluka. Pastikan face scrub yang Anda pilih natural/alami yang mampu mengeksfoliasi kulit wajah secara lembut sehingga kulit wajah terlihat lebih segar, lembut, dan glowing.
Salah satu scrub eksfoliasi yang direkomendasikan ialah produk best seller dari St. Ives dengan 100% natural exfoliants (kulit kenari California) dan 100% natural extracts. Ada 4 varian yang bisa Anda pilih. Mulai dari Fresh skin Apricot Scrub yang mengandung esktrak buah apricot yang menjadikan kulit terasa begitu halus dan lembut; varian Gentle Smoothing Oatmeal Scrub & Mask berbahan gandum dan madu mampu menyejukkan dan menutrisi kulit saat digunakan sebagai masker wajah; Radiant Skin Pink Lemon & Mandarin Orange Face Scrub yang kaya akan ekstrak Pink Lemon dan kulit jeruk mandarin yang mampu mencerahkan area gelap dan meratakan warna kulit agar tampak lebih bercahaya; dan terakhir ialah Energizing Coconut & Coffee Face Scrub yang mampu menyegarkan kulit yang kusam dan Lelah.
Tak mengherankan karena St. Ives telah dikenal sebagai merk scrub nomor satu seantero Amerika Serikat.
Kabar baiknya produk St. Ives mulai menjual produknya di Indonesia. Jadi, tanpa perlu repot mencari di online shop luar negeri, Anda bisa kok menemukan deretan produknya di Drugstore, Watsons, Guardian, Grand Lucky, Foodhall, Farmers, Ranch Market, dan di toko online ternama.
(Adv)
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Ini Jurus Ampuh Melakukan Eksfoliasi pada Kulit Wajah"
Post a Comment