:strip_icc():format(jpeg):watermark(liputan6-media-production/assets/images/watermarks/bintang/watermark-gray-landscape.png,0,-0,0)/liputan6-media-production/medias/2048958/original/031028700_1522663768-Andini__7_.JPG)
Bintang.com, Jakarta Lepas dari ajang pencarian bakat, Andini mantap ikut ambil bagian dalam mengisi warna-warni industri musik Tanar Air. Ia pun telah memperkenalkan beberapa single dan kini hadir dengan suguhan terbaru.
Adalah MEN-2, sebuah single bernuansa EDM yang resmi dirilis di penghujung Januari 2018. Tidak sendiri, ia turut menggandeng musisi Jevin Julian dalam proses penggarapan single terbarunya itu.
Sentuhan EDM di single MEN-2 sekaligus menjadi kejutan terbaru dari Andini. Sebelumnya, ia memang identik dengan lagu-lagu pop, dan kini ia mendobrak zona nyaman dengan menunjukkan sisi lainnya.
"Yang satu adalah memang kalau menurut aku itu hadiah karena aku suka banget EDM, hadiah dari Warner, pas lagi meeting dan mereka bilang 'next single Andini pakai EDM lagunya'. Faktor kedua itu menampilan sisi berbeda dari seorang Andini," jelas Andini saat bertandang ke Bintang.com, baru-baru ini.
Selain itu, Andini juga menampilkan suguhan menarik di video klip MEN-2. Yuk, simak penuturan Andini tentang video klip seperti rangkuman selengkapnya di bawah ini.
Petra Sihombing Kolaborasi dengan Band Asal Inggris
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Sisi Lain Andini di Single Baru Bernuansa EDM"
Post a Comment