Bintang.com, JakartaIndosiar di bulan Ramadan tahun ini bakal menyuguhkan berbagai program berkualitas yang berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Aneka program memikat hadir lebih bervariasi, mulai talent search religi. FTV, variety show, tausiyah, mega drama, olahraga, stand-up comedy sampai program musik spesial.
“Sejak waktu sahur, prime time di sore sampai malam, hingga sesaat sebelum beristirahat kami berharap keluarga lndonesia tetap menonton indosiar. Karena tahun ini kami tampil serba lebih. Lebih banyak jenis program dan genre yang tentunya semuanya disiapkan lebih Islami dan sarat tuntunan moral," terang Harsiwi Achmad selaku Directur Programing SCM di Hotel Kempinsky, Jakarta, Kamis, (26/4/2018).
Salah satunya adalah program Akademi Sahur Asia (Aksi Asia 2) yang dijadwalkan tayang mulai 17 Mei 2018 pukul 02.00 WIB, yang akan mengawali rangkaian program Ramadan.
Aksi Asia 2 tahun ini. Mama Dedeh, Ustadz Subkhi Al Bughury, Ustad Al Habsy, dan Ustad Wijayanto akan bertugas meberikan komentar atas materi tausyiah yang disampaikan 25 peserta dari lima negara tersebut.Tak hanya program religi, Indosiar juga tetap menghadirkan acara-acara yang menghibur selama bulan puasa.
Melengkapi ragam program yang luar biasa, tayangan kompetisi sepakbola kasta tertinggi di Indonesia “Go-Jek Liga 1 bersama BukaLapak” hadir LIVE setiap Selasa-Minggu pukul 20.30 WIB. Di malam hari aksi lucu dari para komika tanah air seperti Raditya Dika, Abdel, Arie Kriting, Jame Kwat, Dodit, Mosidik, Uus, Cemen, Nopek dan masih banyak komika lainnya.
Mereka akan menghibur pemirsa dengan kesegaran komedi dalam program “Lucunya Tuh Disini Ramadan Tuh di Hati” yang tayang setiap hari pukul 22.30 WIB. Suguhan spesial Indosiar lainnya di Ramadan 1439 ini juga hadir lewat dua konser musik religi yakni Irama Ramadan Rhoma Irama yang tayang setiap hari Senin selama bulan Ramadan mulai 21 Mei pukul 20.00 WIB.
Lalu ada Konser Berkah Ramadan yang akan menampilkan jebolan ajang pencarian bakat Indosiar bersama band-band kenamaan Tanah Air. Konser Berkah Ramadan di Indosiar akan tayang pada hari Minggu, 10 Juni 2018, Selasa, 12 Juni 2018, dan Rabu, 13 Juni 2018 setiap pukul 20.00 WIB.
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Tak Hanya Religi, Indosiar Hadirkan Banyak Program Menarik Selama Ramadan"
Post a Comment