Search

Unggah Foto Iqbaal Ramadhan, Nafa Urbach: Patut Jadi Idola

Bintang.com, Jakarta Tak bisa dipungkiri, kepopuleran Iqbaal Ramadhan makin menjadi ketika dianggap sukses berperan sebagai Dilan di film Dilan 1990. Sejak saat itu, lelaki 18 tahun tersebut seperti melakukan 'ekspansi' pesona yang ternyata sampai menyentuh sosok Nafa Urbach.

Ya, lewat sebuah unggahan di akun Instagram-nya, mantan istri Zack Lee ini mengungkap kekaguman pada mantan personel Coboy Junior tersebut. Dalam kesempatan itu, Nafa kedapatan mengunggah potret Iqbaal.

Dalam foto tersebut, pemuda lulusan United World Colleges (UWC), Amerika Serikat, ini tampak mengenakan batik berwarna merah sembari membawa bendera Merah Putih. Pujian setinggi langit pun dituliskan Nafa.

"Patut jadi idola. Tulis comment di bawah kenapa dia (Iqbaal) patut jadi idola? Kalau alasanku banyak," tulis perempuan kelahiran Magelang, Jawa Tengah, tersebut di sebuah unggahan di akun Instagram-nya.

Posting-an Nafa Urbach yang memajang potret Iqbaal Ramadhan pun menarik komentar tak sedikit orang. Berbagai suara mengapa pemilik nama lengkap Iqbaal Dhiafakhri Ramadhan itu patut jadi idola pun tampak.

Let's block ads! (Why?)

https://www.bintang.com/celeb/read/3556735/unggah-foto-iqbaal-ramadhan-nafa-urbach-patut-jadi-idola

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Unggah Foto Iqbaal Ramadhan, Nafa Urbach: Patut Jadi Idola"

Post a Comment

Powered by Blogger.